Apa Itu Kolam Tanpa Kaporit? Sistem Ramah Lingkungan yang Canggih

Kolam Renang Ecosmart

Pernahkah Anda mendengar konsep kolam renang tanpa kaporit? Kami yakin banyak di antara Anda yang masih beranggapan bahwa kolam renang hanya bisa di jernihkan dengan kaporit atau bahan kimia. Tentu anggapan tersebut jelas keliru, ada banyak metode yang bisa kita gunakan untuk menjaga air tetap jernih dan bersih tanpa kaporit atau chemical.

Mulai dari garam, sinar UV, sampai ionisasi. Sejak banyaknya isu mengenai bahaya kaporit untuk kesehatan jangka panjang, model Ecosmart semakin banyak di lirik.

Jika Anda adalah pemilik kolam renang di rumah atau baru mau membikinnya, maka informasi ini bisa sedikit menjadi referensi siapa tahu Anda berminat membuat kolam renang ecosmart yang ramah lingkungan tanpa kandungan kaporit.

Namun, sebelum membahas lebih jauh coba kita pahami dulu sebenarnya apa itu kolam renang tanpa kaporit dan bagaimana cara kerjanya.

Kolam Renang Tanpa Kaporit, Ini Pengertian dan Manfaatnya

Kolam renang ini mengusung sistem penjernihan modern dan ramah lingkungan yang di rancang oleh perusahaan Ecosmart dari luar negeri. Sistem penjernihannya tidak menggunakan kaporit atau bahkan garam.

Sistem ini tergolong sangat sanggih dan masih eksklusif, menjadikanya jarang di temukan di Indonesia. Untuk mendapatkan alat penjernihan kolam renang tanpa kaporit maka Anda perlu mengimpornya dari luar negeri.

Manfaat Kolam Renang Tanpa Kaporit dari Ecosmart

Beralih ke pembahasan selanjutnya yaitu mengenai manfaat alias value dari konsep kolam renang tanpa kaporit. Berikut ini beberapa hal yang mungkin membuat Anda sedikit tercengang saat membacanya.

1. Menjamin Kesehatan yang Lebih Baik untuk Keluarga

Sistem ini menggunakan teknologi tanpa kaporit atau bahan kimia sebagai penjernih, sehingga lebih sehat dan aman untuk kolam renang Anda. Jadi anda tidak perlu lagi khawatir dengan efek penggunaan kaporit atau bahan kimia yang bisa menyebabkan masalah iritasi kulit, mata, gangguan pernapasan, dan lain sebagainya.

Kolam renang ini tidak menggunakan kaporit sedikit pun, sebagai gantinya metode penjernihannya menggunakan sistem ionisasi dan oksidasi alami.

Sistem yang benar-benar bisa menjadi investasi yang berharga untuk keluarga tercinta terutama jika memang hobi berenang.

2. Menghemat Biaya Perawatan Jangka Panjang

Selain itu, metode ini juga merupakan pilihan yang tepat untuk menghemat biaya perawatan jangka panjang. Dengan tidak menggunakan bahan kimia seperti kaporit, Anda dapat mengurangi biaya pembelian yang rutin.

Kami menggunakan metode penjernihan dengan sistem ionisasi dan oksidasi alami yang membuat proses penjernihan air lebih efisien tanpa perlu sering mengganti mesin pompa,

Karena tidak perlu menggunakan kaporit, biaya bahan kimia menjadi nol, sehingga Anda dapat mempertahankan anggaran untuk hal-hal lain. Selain itu, penggunaan energi juga menjadi lebih rendah karena proses pengolahan air yang lebih sederhana.

3. Membuat Kolam Renang Lebih Mewah!

Sistem tanpa kaporit tidak hanya berfokus pada segi keamanan dan efisiensi, tetapi juga pada segi estetika. Air kolam renang yang jernih dan bersih, tanpa bercampur bahan kimia yang tidak di inginkan, menciptakan tampilan yang lebih menarik dan mewah.

Desain modern ini juga dapat menyatu dengan berbagai gaya kolam renang. Hal ini membuat kolam renang menjadi tidak hanya sebagai tempat rekreasi, tetapi juga sebagai simbol gaya hidup yang lebih sehat dan elegan.

Dengan tampilan yang lebih alami dan bersih, kolam renang mampu meningkatkan pengalaman berenang bagi keluarga dan tamu, sehingga menjadi tempat yang nyaman dan indah untuk dinikmati bersama.

Baca juga: Kelebihan dan Kekurangan Kolam Renang Tanpa Kaporit

Pertimbangan Sebelum Menerapkan Konsep Kolam Tanpa Kaporit

Meskipun terkesan luar biasa dan nyaris sempurna, ada beberapa hal yang perlu kami sampaikan dulu sebagai bahan pertimbangan Anda sebelum memasang konsep kolam tanpa kaporit. Berikut ini beberapa di antaranya:

jasa pembuatan kolam renang tasikmalaya
  • Menyiapkan biaya awal yang cukup lumayan (untuk membeli alat, setelah itu memang bisa lebih hemat daripada beli kaporit dan obat lainnya)
  • Keperluan maintenance alat untuk menjaga fungsi komponen
  • Monitoring sistem otomatis apabila terjadi kendala atau masalah
  • Tenaga profesional yang paham dengan mekanisme ini wajib melakukan instalasi

Tertarik untuk membuat kolam renang tanpa klorin seperti ini? Tidak perlu khawatir, sekarang Anda bisa menggunakan layanan Sedayu Pool.

Kami menyediakan jasa pembuatan kolam renang alami alias smart pool, kolam renang alami tanpa kaporit.

Teknologi yang lebih canggih, aman, dan otomatis. Tim kami yang sudah berpengalaman di bidang kolam renang selama bertahun-tahun.

Punya pertanyaan lebih lanjut seputar kolam renang di atas? Hubungi kami untuk mendapatkan info penawaran, perkiraan biaya, dan lain sebagainya.

Layanan pembuatan kolam renang tanpa kaporit baru tersedia untuk seluruh wilayah di Indonesia. Kami telah menyediakan alat yang siap di pasang dan memilih produk berkualitas tinggi yang kami impor langsung dai luar negeri.

Tinggalkan Balasan

× Konsultasi